Cloud Jadi Solusi Bisnis UKM Ramah Biaya di Situasi Sulit Cloud dapat menjadi solusi dalam bisnis ukm yang ramah biaya ketika situasi yang sulit terjadi. Kondisi ekonomi yang tidak stabil menjadi salah satu penyebab terhambatnya pertumbuhan sektor usaha kecil dan menengah (UKM). Sebagian besar pemilik bisnis UKM terpaksa melakukan efisiensi demi bertahan di situasi krisis. Beberapa bentuk efisiensi yang bisa dilakukan UKM ialah dengan menekan beban usaha. Penghematan juga bisa dilakukan di lini biaya tenaga kerja, atau biaya pemeliharaan peralatan. Jika tidak, UKM berpotensi gulung tikar karena tak mampu menanggung beban pengeluaran. Berdasarkan data lembaga riset MARS Indonesia, banyak UKM masih enggan memanfaatkan teknologi dalam proses bisnis karena investasi yang digelontorkan cukup mahal. Padahal, teknologi terbukti mampu meningkatkan efisiensi. Oleh karena itu, teknolog cloud bisa jadi solusi bisnis UKM. Berkenalan dengan Teknologi Cloud Cloud computing merupakan mekanisme sekumpulan sumber daya teknologi informasi yang saling terhubung, baik infrastruktur maupun aplikasi. Teknologi ini dikelola sepenuhnya oleh pihak ketiga sehingga memungkinkan pengguna memanfaatkan resource tersebut secara on-demand melalui jaringan, baik bersifat jaringan private maupun public. Dengan teknologi cloud, UKM dapat menggunakan aplikasi tanpa harus melakukan instalasi di komputer lokal, mengakses file pribadi di komputer manapun, kapanpun melalui akses internet sehingga meningkatkan fleksibilitas dan keandalan tanpa meningkatkan biaya komputasi. Sampai saat ini, sistem cloud telah tersedia melalui berbagai jenis layanan, seperti layanan perangkat keras (hardware), infrastruktur, platform, dan aplikasi. Teknologi Cloud Murah Meriah Bagi pelaku bisnis UKM, pengadaan teknologi untuk penunjang bisnis perlu hitung-hitungan yang jelas. Untuk itu, teknologi cloud dianggap pas karena biaya yang dikeluarkan tidak semahal yang diperkirakan. Dengan menggunakan cloud computing, UKM tidak perlu lagi membeli server dan software yang mencapai puluhan juta. Kemudian pelaku bisnis UKM juga tidak harus membeli peralatan baru atau mengganti yang sudah rusak. Semua sudah disediakan oleh perusahaan penyedia jasa cloud sehingga biaya yang harusnya dikeluarkan dapat dialihkan untuk kebutuhan perusahaan lainnya. Tentu hal ini dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas perusahaan. Kapasitas Penyimpanan Cukup Besar dan Aman Jika menggunakan cloud, pelaku bisnis UKM bisa menentukan kapasitas penyimpanan sesuai kebutuhan. Dengan demikian, pemilik usaha tak perlu menggelontorkan biaya untuk kebutuhan pembaruan (upgrade) memori komputer. Pelaku bisnis UKM dapat menyimpan banyak data-data penting. Layanannya yang berbasis online mampu untuk mengakses dan mengunduh data dimana saja dan kapan saja dengan perangkat apa pun selama memiliki jaringan internet. Keunggulan lainnya menggunakan Jurnal adalah membantu pelaku bisnis UKM dalam mengelola, memperbaiki, mengamankan sistem yang berisi data-data berharga tersebut. Jika dulu pelaku bisnis UKM sering kehilangan data karena terhapus atau komputer rusak, sekarang tidak perlu lagi khawatir karena cloud storage mampu menyimpan data Anda dengan sangat aman. Meningkatkan Produktivitas Bisnis UKM Layanan cloud berperan besar dalam meningkatkan produktivitas perusahaan. Pelaku bisnis UKM dengan mudah dapat mengelola data besar (big data) yang dimilikinya. Biasanya diperlukan waktu beberapa minggu bagi seorang spesialis untuk melakukan analisis database perusahaan. Namun dengan tools yang disediakan, Anda dapat mengelola seluruh data dengan mudah dan cepat. Pelaku bisnis hanya perlu fokus pada bisnis tanpa memikirkan biaya IT untuk pengelolaan sistem. Efisien Pelaku bisnis tidak perlu lagi berkonsentrasi terhadap hal-hal kecil yang mendetail karena cloud akan melakukannya untuk Anda. Saat ini banyak perusahaan berbasis cloud yang menawarkan jasa mereka di berbagai bidang. Seperti halnya software akuntansi online berbasis cloud, Mekari Jurnal. Dengan menggunakan Mekari Jurnal, UKM cukup hanya mengeluarkan biaya sewa sesuai kebutuhan operasional. Fitur yang ada di Mekari Jurnal pun sangat lengkap dan mampu memenuhi kebutuhan pelaku bisnis UKM, misalnya: Membuat lebih dari 30 laporan keuangan secara otomatis dan akurat. Menyiapkan beberapa bentuk laporan keuangan di antaranya, laporan neraca, laporan laba rugi, laporan arus kas, dan laporan perubahan modal. Mendata penjualan, pembelian, biaya, pelanggan, dan supplier. Mengelola faktur atau invoice dengan mudah dilengkapi 11 pilihan desain profesional. Mengelola stok barang secara mobile, bahkan dengan multi gudang. Rekonsiliasi semua transaksi dengan data akun bank bisnis. Memantau performa bisnis secara instan langsung dari aplikasi mobile. Mekari Jurnal tak hanya bisa dipakai dengan perangkat komputer dan laptop, tetapi juga smartphone. Melalui mobile apps, Anda dapat mengakses berbagai data keuangan Anda di mana saja dan kapan saja. Jadi selain murah meriah sangat efisien dan praktis. Pada akhirnya, pemilik bisnis UKM akan diuntungkan. Tertarik menggunakan Mekari Jurnal? Cari tahu selengkapnya mengenai fitur-fitur Mekari Jurnal di sini atau hubungi tim kami untuk konsultasi gratis! Baik, Saya Mau Coba Gratis Mekari Jurnal Sekarang! atau Konsultasi dengan Sales Mekari Jurnal Sekarang!